
Pelatih Kebugaran Terapkan Cokelat Hitam Sebelum Latihan
chocolateblog.net Masih banyak kebaikkan cokelat hitam yang masih belum kita ketahui,salah satunya yang dimanfaatkan oleh pelatih kebugaran yang menerapkan pengkonsumsian cokelat hitam sebelum latihan. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan beberapa artikel yang berkaitan tentang pembahasan mengenai Pelatih Kebugaran Terapkan Cokelat Hitam Sebelum Latihan. Berikut ini akan kami berikan beberapa ulasan dan pembahasan yang berkaitan mengenai Pelatih Kebugaran Terapkan Cokelat Hitam Sebelum Latihan
MENDENGAR kata cokelat dan perihal latihan kebugaran sepertinya sangat berlawanan, mengingat dua hal itu tentu berbeda.Namun, bagi dua pelatih kebugaran pribadi ini tampaknya cokelat merupakan salah satu hal penting bagi kesehatan dan juga untuk hidup sehat.Ryan dan Eric Johnson adalah dua saudara di balik Homage Fitness, lini gym baru di tempat tinggal pribadi di Miami, New York, dan D.C. dirancang untuk menggabungkan kebugaran tingkat atas dengan memberikan pengalaman menyenangkan.Mereka juga merupakan pelatih pribadi Scarlett Johansson dan telah bekerja dengannya dan aktor lain dalam film seperti “Captain America: Winter Soldier,” “Ghost in The Shell,” dan “Avengers: Infinity War – Part 1.”
Menariknya, duo saudara ini selalu mengonsumsi cokelat hitam sebagai camilan sebelum melakukan latihan. Mereka juga menerapkannya pada seluruh kliennya.”Kami selalu mencari suplemen yang baik sebelum latihan, tapi ketika mencari di supermarket kebanyakan menjual produk gula dan cokelat,” kata Eric seperti yang dikutip This Insider pada Senin (14/01/2019).Menurutnya, ia sendiri dan para kliennya sering mengonsumsi minuman atau makanan berkafein. Ia memutuskan untuk menemukan suatu hal yang baru meski mengonsumsi kuliner yang mengandung zat demikian.Mereka pun mengonsumsi cokelat hitam. Seperti yang diketahui, coklat ini memang baik jika dikonsumsi dalam batas sedang. Ini dibuktikan dari kandungan coklat hitam mengandung 70 persen zat kakao yang dapat melepas endorfin.
Baca Juga : Dark Chocolate Dan Kebaikannya Untuk Tubuh
Selain itu, sebuah penelitian menunjukkan jika seseorang mengonsumsi cokelat hitam sebanyak tiga kali sebulan memiliki risiko 13% lebih rendah mengalami gagal jantung, dibandingkan dengan mereka yang tidak makan cokelat. Demikian pula sebagai makanan anti-inflamasi, cokelat dikaitkan dengan mendapatkan umur panjang.Cokelat hitam juga terbukti mampu melepas dopamin untuk vasodilatasi, yang diperlukan saat seseorang berlatih untuk membangun otot. Selain itu, menurut Eric cokelat hitam juga bermanfaat bagi otak dan dapat merelaksasikan pikiran sebelum memulai latihan kebugaran. Ia juga menerapkan cara ini untuk camilan sebelum mulai latihan.”Cokelat juga baik untuk psikologis karena membuat kita bersemangat untuk latihan meski hanya memakan sepotong cokelat,” tutur Eric.